Selasa, 25 Oktober 2011

Dari puncak gedung

Beberapa sentimeter tidak pernah tampak lebih menakutkan daripada ini
Maksudku begini, kita adalah batu-batu dari langit dan akan menjadi abu jika mencapai bumi
Nyaris, jika memang anda hendak di kremasi

Kita ditelan pusaran angin
Siapa yang menduga bahkan ada burung terbang pada malam hari
Dan mendadak beberapa meter sebelum terkapar di tanah tak pernah tampak mencekam

Lalu kita kembali di puncak. Diam-diam akan kukirimkan pesan ke semesta sebelum nantinya udara akan membungkam suaranya
Selamat malam.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar